ORANG BEPUASA HARUS MENJAGA
LIDAH DAN ANGGOTA BADANNYA
- Dari Abu Hurairah ra, dari Nabi SAW, beliau bersabda :
- "Apabila salah seorang diantara kalian terlupa, lalu makan atau minum, maka hendaklah ia melanjutkan puasanya. Karena sesungguhnya Allah-lah yang telah memberinya makan dan minum".
(HR Bukhari dan Muslim)
- Dari Laqith bin Shabrah ra, ia berkata : Saya bertanya :
- "Wahai Rasulullah beritahukanlah kepada saya tentang wudhu".
Beliau bersabda :
- "Sempurnakanlah wudhumu, basuhlah sela-sela jarimu dan perdalamlah di dalam menghirup air kedalam hidung, kecuali kamu sedang berpuasa".
(HR Abu Dawud dan Turmudzi)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar