DOA SESUDAH AZAN
Barang siapa menucapkan doa ini sewaktu mendengar azan, "Yaa Allah Rabb (penguasa) seruan yang sempurna ini dan shalat yang didirikan, berikanlah kepada junjungan kami Nabi Muhammad Alwasilah (perantara) dan keutamaan, serta berikanlah kepadanya kedudukan yang terpuji seperti yang telah Engkau janjikan kepadanya, niscaya ia mendapatkan syafaatku kelak dihari kiamat.
(Riwayat Jabir)
Syarah/Penjelasan :
Hadits ini menceritakan tentang doa yang dianjurkan sesudah azan; barang siapa yang mengucapkannya niscaya kelak di hari kiamat akan mendapat syafaat dari Nabi SAW. Yang dimaksud dengan kedudukan yang terpuji dalam hadits ini ialah Syafa'atul Kubra. Syafa'at yang diberikan Nabi Muhammad SAW akan menghindarkan kita dari api neraka, ketika amal perbuatan kita di timbang di Mizan kemudian kita diputuskan untuk masuk neraka kemudian kita mendapat syafa'at kubra dari Nabi Muhammad SAW maka kita akan dimasukkan ke dalam surga oleh Allah SWT. Inilah salah satu keberuntungan yang diberikan oleh Allah kepada Umat Nabi Muhammad SAW yang tidak didapat oleh umat Nabi-nabi lainnya. Karena hanya Nabi Muhammad SAW yang mampu memberikan syafa'at kepada kaumnya sedangkan nabi-nabi lainnya tidak bisa memberikan syafa'at kepada kaumnya. Maka ketika azan telah selesai maka berdo'alah seperti dalam hadits diatas, karena nabi sudah menjanjikan akan memberikan syafa'at kepada orang yang berdoa seperti hadits diatas setelah azan selesai.
INDEKS Hadits & Syarah®