Sabtu, 12 Mei 2012

Pembacaan Hadits Ba'da Maghrib 05052012

KEUTAMAAN SURAT AL BAQARAH
 
Barang siapa membaca surat Al-Baqarah, kelak ia tidak akan diberi mahkota surga. (Riwayat  Baihaqi)
Syarah/Penjelasan :         
            Orang yang membaca surat Al-Baqarahkelak akan diberi mahkota dari surga sebagai penghormatan untuknya karena surat al-Baqarah adalah surat Al-Qur'an yang paling panjang dan kandungannya banyak memuat hukum, maka ia bagaikan raja semua surat.
 
KEUTAMAAN SURAT KAHFI
 
Barang siapa membaca surat Al Kahfi pada hari Jum'at, niscaya hal itu menjadi penerang baginya di antara kedua Jum'at.
(Riwayat Baihaqi melalui Abu Sa'id)
 
Syarah/Penjelasan :         
            Keutamaan yang dimiliki oleh surat Al Kahfi ialah siapa yang membacanya pada hari Jum'at, maka bacaannya itu akan menjadi penerang baginya hingga Jum'at yang akan datang.
           
KEUTAMAAN SURAT  YAASIIN
 
Barang siapa membaca surat Yaasiin di suatu malam, maka pagi harinya ia men-dapatkan ampunan.   (Riwayat Abu Naim)
Syarah/Penjelasan :         
            Di antara keutamaan surat Yaasiin sebagai jantung al-Qur'an adalah apabila kita membacanya di malam hari, maka pada pagi harinya kita mendapat ampunan dari Allah SWT.

INDEKS Hadits & Syarah®

Tidak ada komentar: