Selasa, 12 Juli 2011

Pembacaan Hadis Ba'da Shubuh 12072011



585. Bersumber dari Aisyah dan Ummu Salamah ra, dua isteri Nabi SAW mereka berdua mengatakan, 'Sejatinya Rasulullah SAW pernah memasuki waktu pagi dalam keadaan junub karena jima', bukan karena bermimpi di bulan Ramadhan. Kemudian beliau terus berpuasa'. (Muslim III:138)



586. Berasal dari Aisyah ra, bahwa ada seorang sahabat datang menghadap Nabi SAW untuk minta fatwa kepada beliau. Sementara ia (Aisyah) mendengar sahabat itu bertanya dari balik tabir, "Ya Rasulullah, aku mendapati waktu pagi dalam keadaan masih junub. Apakah aku tetap harus berpuasa ?' lalu Rasulullah SAW menjawab, "Aku (juga) pernah mendapati waktu pagi dalam keadaan junub, namun aku tetap berpuasa". Sahabat itu berkata, 'Ya Rasulullah, engkau tidak seperti kami. Bukankah Allah telah mengampuni dosa-dosamu yang telah lalu maupun yang akan datang'. Kemudian beliau bersabda : "Wallahi, sesungguhnya aku berharap menjadi orang yang paling takut kepada Allah daripada kalian dan sekaligus menjadi orang yang paling tahu cara bertaqwa". (Muslim III:138)

Tidak ada komentar: