Sabtu, 24 Desember 2011

Pembacaan Hadits Ba'da Shubuh 23122011

Makan Hidangan yang Terdekat
1300.  Bersumber dari Umar bin Abu Salamah ra, dia berkata, "Saya pernah diasuh Rasulullah SAW,(ketika saya masih anak-anak) dengan tangan kanan saya selalu meraih setiap piring yang berisi makanan,(*) lalu Rasulullah SAW bersabda kepada saya, 'Wahai anakku, sebutlah nama Allah menjelang makan, dan makanlah dengan tangan kananmu, serta makanlah hidangan yang di dekatmu !' ". (**)
            (Muslim VI : 109)
 
 
Makan Roti dengan Tiga Jari
1301.  Bersumber dari Ka'b bin Malik ra., dia berkata, "Adalah Rasulullah SAW biasa makan (roti dan sejenisnya) dengan tiga jari, dan beliau mengulum tangannya sebelum mencuci".
            (Muslim VI : 114)
 
(*)         Maksudnya adalah mengulurkan tangannya kearah pinggiran meja.
(**)          Dalam riwayat Thabrani disebutkan "Ucapkanlah Bismillah", hal ini diriwayatkan
                dalam "al-Ahadits al-Shahibah".
 
Ringkasan Shahih Muslim®

Tidak ada komentar: