Selasa, 10 April 2012

Pembacaan Hadits Ba'da Isya 09042012

Rukun Puasa
( lanjutan.........................
2.         Niat.
Hal ini berdasar pada firman Allah SWT.,
"Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Alllah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam (menjalankan) agama dengan lurus".
(QS. Al-Bayyinah [98] : 5)
 
Rasulullah SAW bersabda,
"Sesungguhnya amal perbuatan tergantung pada niat, dan setiap orang memper-oleh (balasan) sesuai dngan apa yang diniatkannya".
 
            Niat hendaknya dilakukan sebelum terbit fajar pada setiap malam bulan Ramadhan. Hal ini berdasarkan pada hadits Hafshah, dia berkata, Rasulullah SAW bersabda,
 
"Siapa yang tidak membulatkan niat berpuasa sebelum terbit fajar, maka tidak ada puasa baginya (puasanya tidak sah)".
HR. Ahmad, Tirmidzi, Abu Daud, Ibnu Majah dan Nasa'i. Hadits ini dinyatakan shahih oleh Ibnu Khuzaimah dan Ibnu Hibban.
 
 ( berlanjut..........................
 
Fiqih Sunnah®

Tidak ada komentar: